TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Kepada Yth Tribun Lampung. Saya mau tanya bagaimana sikap saya menghadapi suami yang tidak jujur dalam segala hal baik keuangan maupun di dalam keluarga. Mohon solusinya, terima kasih.
Pengirim: +6282176846xxx
Berusaha Untuk Terbuka
Persoalan uang merupakan salah satu alasan terbesar yang menyebabkan keributan dalam rumah tangga. Terkadang pernikahan berujung kepada perceraian dikarenakan masalah keuangan.
Masalah keuangan juga tidak mudah dijelaskan kepada pasangan sehingga biasanya memiliki dampak terhadap hal-hal yang lain. Namun, kalau ibu memiliki keinginan yang kuat untuk membina dan melanggengkan hubungan berumah tangga secara harmonis perlu ada jalan keluar, misalnya:
1. Berusahalah untuk terbuka
Pasangan yang sama-sama mencari uang atau hanya salah satu saja yang menghasilkan uang idealnya berdiskusi mengenai apa saja pengeluaran dan pemasukan sehingga tidak menimbulkan kecurigaan.
2. Buatlah kesepakatan dengan pasangan berapa yang mau ditabung, berapa yang diberikan kepada keluarga untku membantu, berapa tagihan yang perlu dibayar sehingga pasangan tahu dan berusaha memahami.
3. Buatlah tujuan jangka panjang, misalnya biaya pendidikan anak, liburan atau keperluan yang tak terduga.
4. Buatlah tabungan kecil berupa recehan di rumah, terkadang ada saat - saat tertentu kita perlu uang receh segera.
5. Cobalah ibu evaluasi pengeluaran ibu sehingga suami cenderung kurang jujur kepada ibu, ibu bisa mengira-ngira apakah ibu boros atau hemat sehingga ibu mampu membatasi keperluan ibu.
6. Buatlah anggaran yang realistis dan bisa dikerjakan dengan nyaman, jangan terlalu hemat sehingga ibu tidak mampu menikmati hidup, dan jangan juga terlalu boros sehingga suami akan membatasi keuangan ibu.
7. Sisihkanlah uang untuk Anda dan keluarga untuk bersenang-senang, misalnya nonton bersama, makan bersama atau membeli sesuatu yang menyenangkan bersama.
8. Saat makan, atau dalam situasi santai coba bicarakan tentang masalah - masalah yang berkaitan dengan keuangan atau hal - hal lain yang dianggap sensitif.
9. Jangan mendominasi tentang pengaturan keuangan, cobalah ibu mengerti dan memahami kenapa suami kurang jujur kepada ibu, mungkin suami takut untuk jujur atau suami takut kalau ibu akan marah apabila dia memberikan uang kepada keluarganya.
Retno Riani MPsi
Psikolog
Anda sedang membaca artikel tentang
Suami Anda Tidak Jujur Soal Keuangan? Ini Cara Menanganinya
Dengan url
https://lampungposting.blogspot.com/2014/12/suami-anda-tidak-jujur-soal-keuangan.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Suami Anda Tidak Jujur Soal Keuangan? Ini Cara Menanganinya
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Suami Anda Tidak Jujur Soal Keuangan? Ini Cara Menanganinya
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar