Assalamualaikum Wr. Wb. Kepada Yth PDAM Way Rilau dua hari ini Air Pam di wilayah Kelurahan Pidada Kecamatan Panjang Mati Total Mohon ditindak lanjuti dan diperbaiki. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.
Pengirim: +6281279621xxx
Bagian Teknik Sudah Laksanakan Perbaikan
Kami sampaikan terima kasih atas informasinya dan mohon maaf atas ketidak nyamanan yang sudah dirasakan bagi pelanggan / konsumen PDAM Way Rilau.
Kondisi tidak mengalirnya air di wilayah tersebut disebabkan adanya kebocoran pipa diameter 10 inci sebanyak dua titik yakni di Jl. Malahayati simpang 3 BW dan di Jl. Yos Sudarso depan ex Golden Dragon.
Kami dari bagian teknik distribusi saat ini sudah melaksanakan perbaikan pada hari Rabu (27/11) malam dan sudah selesai dan pada hari Kamis (28/11) kondisi air sudah dialirkan namun belum begitu normal dan diharapkan agar pelanggan atau konsumen di wilayah tersebut dapat kiranya untuk bersabar.
Rozi Amri
Kasubag Hukum dan Humas PDAM Way Rilau (eka)
Anda sedang membaca artikel tentang
Warga Pidada Keluhkan Air PAM Tak Mengalir Dua Hari
Dengan url
http://lampungposting.blogspot.com/2013/12/warga-pidada-keluhkan-air-pam-tak.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Warga Pidada Keluhkan Air PAM Tak Mengalir Dua Hari
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Warga Pidada Keluhkan Air PAM Tak Mengalir Dua Hari
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar