Laporan Wartawan Tribun Lampung Martin L Tobing
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - PT Singer Importer Indonesia Cabang Lampung memperkenalkan dua varian mesin jahit terbaru tipe Singer One dan Singer 7469 Digital. Ini merupakan tipe terbaru tercanggih karena mengusung fitur touchscreen (layar sentuh) yang sangat mempermudah pengguna dalam memilih berbagai pola serta motif jahitan terbaru.
Branch Manager Singer Lampung, Alex Damanik, mengutarakan, fitur yang diusung dapat digunakan menjahit motif lurus, zig-zag, lubang kancing, pasang kancing, resleting, semiobras, bordir, tisik, dan dilengkapi pola jahitan yang bervariasi. Keuntungan lainnya adalah mudah dalam hal pemasangan benang cukup satu langkah saja langsung ke lubang jarum.
Produk tersebut pun memiliki pilihan lubang kancing otomatis berbagai ukuran dari yang terkecil hingga yang paling besar. Pembelian produk seharga Rp 6,8 juta ini tersedia promo cashback Rp 500 ribu dan gratis ongkos kirim.
Pembelian produk ini secara tunai diberikan hadiah langsung berupa payung, suku cadang mesin seperti oil Singer, tapak sepatu neci, dan lain sebagainya. Selain itu juga, pihaknya memberikan kemudahan lewat pembelian secara kredit cukup memberikan uang muka Rp660 ribu.
"Bayar uang muka sudah bisa membawa pulang mesin jahit Singer dan selanjutnya angsuran tanpa bunga. Syarat membeli secara kredit cukup membawa fotokopi suami dan istri dan kartu keluarga yang masih berlaku," urai Pria asal Sumatera Utara ini menambahkan, kepada tribunlampung.co.id, Minggu (4/8/2013).(*)
Anda sedang membaca artikel tentang
Beli Mesin Jahit Singet Cash Back Rp 500 Ribu
Dengan url
https://lampungposting.blogspot.com/2013/08/beli-mesin-jahit-singet-cash-back-rp.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Beli Mesin Jahit Singet Cash Back Rp 500 Ribu
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Beli Mesin Jahit Singet Cash Back Rp 500 Ribu
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar