Pemudik Tetap Nekat "Selfie" di Suramadu meski Dilarang

Written By Unknown on Jumat, 01 Agustus 2014 | 11.26

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, SURABAYA-Jembatan Tol Suramadu mungkin sudah bukan hal baru bagi masyarakat, tetapi masih menjadi pilihan warga yang melintas sebagai latar belakang foto bersama.

Karena itu, tak heran jika selama arus mudik dan balik Lebaran masih banyak dijumpai pengguna Tol Suramadu yang berhenti di tengah jalan untuk foto bersama atau hanya sekadar "selfie".

Aksi foto bersama pengguna Tol Suramadu itu diakui Kepala Gerbang Tol Suramadu, Suharyono, sempat merepotkan pihaknya.

"Jika ketahuan petugas patroli, pasti diminta segera melanjutkan perjalanan," katanya, Jumat (1/8/2014).

Meski begitu, pihaknya masih memaklumi, karena pengguna Tol Suramadu saat perayaan Idul Fitri seperti saat ini, bukan hanya warga Surabaya atau Madura saja, melainkan warga berbagai daerah yang ingin mengabadikan momentumnya melewati jembatan penyeberangan antarpulau terpanjang di Indonesia itu.

"Tapi aturannya tetap tidak boleh berhenti di tengah jalan tol," ungkapnya.

Selama masa mudik kemarin, sejak H-1 sampai H-7 Lebaran, ada total sekitar 450.000 kendaraan roda dua dan roda empat yang mudik melalui jembatan tol sepanjang 5,6 kilometer itu. Dari total pemudik itu, hingga saat ini masih sekitar sepertiga yang balik ke Surabaya.

"Puncak arus balik terpecah selama tiga hari dari hari ini sampai Minggu (3/8/2014) mendatang," tambahnya.

Dari 450.000 pemudik selama Lebaran tahun ini, sebanyak 73 persen adalah pengendara roda dua. Oleh karena itu, pengelola jembatan Tol Suramadu menambah dua unit pintu masuk baik dari sisi Surabaya maupun sisi Madura.


Anda sedang membaca artikel tentang

Pemudik Tetap Nekat "Selfie" di Suramadu meski Dilarang

Dengan url

http://lampungposting.blogspot.com/2014/08/pemudik-tetap-nekat-di-suramadu-meski.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pemudik Tetap Nekat "Selfie" di Suramadu meski Dilarang

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pemudik Tetap Nekat "Selfie" di Suramadu meski Dilarang

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger