Chelsea Vs Atletico, Menunggu Kreasi Baru Jose Mourinho

Written By Unknown on Rabu, 30 April 2014 | 11.26

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID  - Jose Mourinho telah memenangi banyak sekali trofi juara. Mulai dari trofi Liga Champions, Uefa Cup, Premier League, La Liga, Serie A, FA Cup, Copa del Rey, Coppa Italia, sampai Taça de Portugal.

Itu menjadi jaminan bahwa Mourinho memang punya metode permainan unggulan hingga bisa mengoleksi begitu banyak gelar juara. Ditunjang dengan begitu banyaknya pemain berkelas di Chelsea sekarang.

Akankah Mou kembali hanya menumpuk pemain di lini belakang, dan menunggu kesalahan para pemain Atletico untuk melakukan serangan balik saat  melakoni leg kedua semifinal Liga Champions di Stadion Old Trafford, Kamis (1/5) dini hari?

Pada leg pertama lalu yang berakhir 0-0, Chelsea rapat bertahan dengan prosentase penguasaan bola hanya 31% berbanding 69%. Akhir pekan lalu saat memukul Liverpool 2-0, Mou kembali "memarkir dua bus" dan sukses melakukan serangan balik. Prosentasi penguasan bola The Blues saat itu adalah 27% berbanding 73%.

Pelatih Liverpool, Brendan Rodgers bahkan mengejek yang dilakukan Mou saat itu bukanlah sebuah strategi bermain bola. "Siapa pun pelatihnya bisa melakukan hal itu. Menumpuk 10 pemain di area kotak penalti, dan menunggu lawan lengah karena frustrasi," ujarnya Rodgers mengejek.

Saat melawan Atletico di leg pertama lalu, Mou sempat berkilah dirinya sulit memilih opsi lain selain bertahan karena banyaknya pemain yang cedera. Kini, kilah seperti itu mungkin bisa dipakai lagi.

Sejumlah pemain memang berangsur pulih dari cedera seperti Eden Hazard, dan Samuel Eto'o. Namun di sisi lain mereka tak bisa diperkuat Petr Cech yang cedera. Selain itu dua gelandang, Frank Lampard dan John Obi Mikel dipastikan absen karena suspensi.

The Blues pun berharap pengalaman mereka bisa menjadi kunci untuk mengalahkan Atletico. Atletico baru tampil di empat besar dalam kurun waktu 40 tahun. Sedangkan, tim tuan rumah sudah enam kali berpartisipasi pada babak empat besar di era Roman Abramovic.

Mourinho telah mendeklarasikan Chelsea memang tidak punya kesempatan meraih gelar di Premier League, tetapi dia bertekad membuat sejarah di Eropa. The Special One membidik sebagai pelatih pertama yang meraih tiga gelar Liga Champions dengan klub berbeda.

Manajer asal Portugal  ini disinyalir telah menyiapkan dua skema permainan. Opsi pertama tetap dengan memarkir bus. Sementara, opsi kedua adalah tampil menyerang.  Hasil imbang 0-0 di Vicente Calderon pada leg pertama memang membuat The Blues tidak nyaman.

Jika laga berakhir imbang 1-1, maka Chelsea kalah gol tandang. Karenanya, untuk mengejar gol, Chelsea diprediksi bermain menyerang sejak awal pertandingan. Gelandang Andre Schurrle mengaku sudah terbiasa bermain dengan dua skema permainan tersebut.

Pemain asal Jerman ini mengaku para pemain terbiasa bermain dengan dua skema permainan.  Kami dapat bermain di dua skema permainan. Kami menunjukkannya di laga melawan Arsenal. Ketika dibutuhkan, kami dapat ke luar menyerang dan mencetak gol,." ujar Schurrle seperti dilansir Sky Sport.

Kami tahu, kami dapat melakukannya dan berharap memberikan Atletico masalah jika mereka mencoba bermain bertahan. Tim ini sudah tahu bagaimana pentingnya mengalahkan mereka," tuturnya.

Tuan rumah juga punya sejarah cemerlang jika berlaga di kandang pada babak semifinal.  Sejak mengikuti Inter-Cities Fairs Cup pada 1966, klub asal kota London tidak pernah kalah di kandang dalam semifinal kompetisi Eropa. Dua pertandingan di antaranya dimenangkan melalui tendangan adu penalti.

Kami harus melakukan cara terbaik dan percaya diri. Kami membutuhkan keseimbangan, terutama ketika bermain di kandang. Jika kedudukan 0-0, laga dilanjutkan ke perpanjangan waktu dan tendangan penalti. Tetapi, jika 1-1 atau hasil imbang lebih dari itu, maka akan tersingkir. Kita membutuhkan kemenangan,"ujar Schurrle.

Penyerang Atletico, Diego Costa, meyakini Chelsea tidak akan memakai strategi parkir bus. Tampil di hadapan pendukungnya, Costa menilai laga kali ini akan berbeda dengan pertemuan di leg pertama. Ia memprediksi The Blues akan tampil menyerang

Saya tidak tegang, ini merupakan pertandingan luar biasa, jadi saya akan menikmati pertandingan itu. Ini akan menjadi pertandingan yang sulit karena mereka bertanding di kandang sendiri. Mereka akan tampil habis-habisan dan lebih menyerang," ujar Costa.


Anda sedang membaca artikel tentang

Chelsea Vs Atletico, Menunggu Kreasi Baru Jose Mourinho

Dengan url

http://lampungposting.blogspot.com/2014/04/chelsea-vs-atletico-menunggu-kreasi.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Chelsea Vs Atletico, Menunggu Kreasi Baru Jose Mourinho

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Chelsea Vs Atletico, Menunggu Kreasi Baru Jose Mourinho

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger